Logo loader

Bimbingan Teknis Pemberdayaan Lembaga dan Organisasi Masyarakat Program Pemberdayaan Masyarakat DAU-T Kelurahan Terondol Kecamatan Serang

Bimbingan teknis mengenai pemberdayaan lembaga dan organisasi masyarakat program pemberdayaan masyarakat kelurahan DAU-T (Dana Alokasi Umum Tambahan) tahun anggaran 2019 Kelurahan Terondol Kecamatan Serang Kota Serang.

 

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 14 Agustus 2019 di Kelurahan Terondol dihadiri oleh beberapa narasumber yaitu Arif Rahman Hakim, S.Sos., M.Si. (Camat Serang), H. Imam Rana Hardiana, M.Si. (Bidang SDM & Kesra), Dra. Eti Mulyati, MM. (Kabid Pemberdayaan Perempuan - DP3KB), dan Iyoh Marwiyah, S.Pd., M.Pd. (Kasubag Tata Usaha - KESBANGPOL). Tujuan diadakannya kegiatan ini yaitu untuk menarik perhatian warga dan bekerja sama membangun desa melalui pemberdayaan lembaga dan organisasi masyarakat.

Kota Serang terdiri dari 6 kecamatan dan 67 kelurahan.